Selasa, 11 Agustus 2015

Perbedaan Intel Dan AMD


Siapa yang tidak kenal dengan perusahaan prosesor yang sangat terkenal ini? AMD (Advanced Micro Devices) dan Intel, kedua perusahaan ini terus berkompetisi untuk menentukan siapa yang terbaik diantara kedua perusahaan tersebut. Ya, walaupun Intel lebih unggul dari segi performa, namun AMD tetap menjadi terbaik dari segi harganya. Namun kedua perusahaan prosesor ini pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Mari kita simak yuk kelebihan dan kekurangan Intel dan AMD.

Intel merupakan sebuah prosesor yang memiliki keunggulan yang membuat semua orang tertarik. Khususnya intel core i7 extreme edition yang tentunya menawarkan kinerja super cepat dan juga termasuk kelas atas atau high-end processor. Namun, AMD tidak mau kalah dengan Intel, AMD terus berinovasi menciptakan sebuah prosesor yang harganya terbilang murah namun performa yang diberikan jauh lebih baik. Meskipun ada yang mengatakan bahwa AMD cepat panas, namun masalah tersebut mulai diperbaiki. Walaupun intel lebih baik dari AMD, namun tidak semua orang juga tertarik pada intel.

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan ang dimiliki oleh intel:

1. Performanya Tangguh Untuk Menjalankan Aplikasi Pada Multimedia

Untuk urusan ini, intel memang sangat tangguh untuk menjalankan berbagai aplikasi pada multimedia dalam satu waktu, sehingga anda tidak perlu menunggu waktu yang lama untuk menjalankan aplikasi multimedia.

2. Dapat Mengatur Suhu Sesuai Dengan Kondisi Prosesor

Intel memiliki teknologi yang dapat memonitor suhu pada prosesor intel sesuai dengan keadaannya, jika dalam keadaan panas, maka prosesor intel akan menurunkan kecepatannya secara otomatis, dan begitu juga sebaliknya.

3. Tidak Ada Suara Bising

Intel dapat dikatakan sebagai prosesor yang tidak ada suara bisingnya, karena intel hanya mengandalkan kipas yang telah dirancang oleh pihak intel beserta heatsinknya dengan sedikit sekali tingkat kebisingannya

4. Intel Selalu Menjadi Perusahaan Terbaik Dalam Pasar

Karena peminat intel sangat banyak, kubu biru ini pantas menjadi perusahaan terbaik dalam pasar dalam segi penjualan prosesornya yang laris manis.

5. Prosesor Dengan Multi-Thread

Intel memiliki fitur Hyper-Threading yang dapat meningkatkan jumlah thread menjadi 2 dalam setiap core-nya, jadi jika anda memiliki prosesor intel quad-core, maka anda akan serasa memiliki prosesor intel dengan 8-core karena prosesor intel dengan 4 core dengan tambahan 8 thread.

Kelemahan

1. Performa Tinggi = Harga Tinggi

Performa yang diberikan intel sangatlah tinggi, namun yang perlu anda ingat bahwa prosesor yang dijual intel sangat mahal, bahkan untuk prosesor intel core i7 extreme seri broadwell dijual dengan harga hingga 15 juta, nah, disitulah anda harus merogoh kocek lebih dalam lagi untuk membeli prosesor intel dengan performa yang tinggi.

2. Kualitas Grafis Intel HD Jauh Lebih Buruk

Perlu anda ketahui bahwa disektor grafis, intel harus mengakui kekalahannya, karena kualitas grafis yang diberikan yaitu Intel HD lebih buruk daripada AMD. Oleh karena itu, Intel tidak cocok untuk dimainkan game 3D kelas berat menggunakan Intel HD Graphics.

3. Jika Rusak Dengan Komponen Menyatu, Maka Harus Diganti

Kalau prosesor intel anda rusak, dan prosesornya itu telah menyatu dengan komponen yang lain, maka anda harus menggantinya dengan yang baru.

Kelebihan AMD

1. Teknologi AMD64

Teknologi yang diberikan AMD ini sangat bagus, karena dengan teknologi AMD64, anda bisa menjalankan aplikasi atau game yang berbasis 64-bit

2. Harga Yang Lebih Murah, Namun Performa Oke

Inilah yang membuat semua orang tertarik pada AMD, dengan harga yang murah namun performanya tidak kalah dengan produk kelas atas. Jadi, anda bisa mendapatkan prosesor ini walaupun budget yang anda miliki lebih sedikit.

3. Kualitas Grafis Yang Lebih Baik

Bagi anda para penggemar game, AMD diklaim memiliki kualitas grafis yang lebih baik ketika menjalankan game 3D berat, khususnya AMD APU (Accelerated Processing Unit) yang memiliki GPU onboard pada prosesornya.

4. Enhanced Virus Protection

Teknologi ini dapat mendeteksi suatu virus sebelum prosesor memprosesnya, dan jika terdeteksi virus, maka prosesor tidak akan memprosesnya.

Kelemahan

1. Prosesornya Cepat Panas

Untuk AMD, banyak yang mengatakan kalau prosesor AMD itu cepat panas, meskipun itu fakta, namun masalah tersebut mulai diperbaiki oleh AMD.

2. Beberapa Game Mungkin Tidak Support dengan AMD

Terkadang beberapa game 3D kelas berat tidak mendukung penggunaan prosesor AMD, sehingga ketika game dimainkan tidak begitu optimal, namun AMD terus memperbaiki hal ini agar game dapat dijalankan dengan optimal.

3. AMD Masih Kalah dalam Sektor Performa

Walaupun AMD menang pada sektor grafis, namun AMD masih kalah dalam sektor performanya dengan intel. Jadi mungkin untuk beberapa tahun ke depan, AMD akan menyematkan fitur multithread pada prosesor AMD agar kinerjanya lebih tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar